Deprecated: Optional parameter $field declared before required parameter $parent is implicitly treated as a required parameter in /home/lpitharu/smpit/wp-content/plugins/zilom-themer/redux/redux-framework/inc/extensions/wbc_importer/wbc_importer/field_wbc_importer.php on line 34

Deprecated: Optional parameter $value declared before required parameter $parent is implicitly treated as a required parameter in /home/lpitharu/smpit/wp-content/plugins/zilom-themer/redux/redux-framework/inc/extensions/wbc_importer/wbc_importer/field_wbc_importer.php on line 34
Keseruan Gelar Karya P5 SMPIT Harum Mengusung Tema Bhineka Tunggal Ika – SMPIT Harapan Ummat Purbalingga

Keseruan Gelar Karya P5 SMPIT Harum Mengusung Tema Bhineka Tunggal Ika

Purbalingga, Jumat 10 November 2023

Jumat 10 November 2023 SMPIT Harapan Ummat Purbalingga melaksanakan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Bhineka Tunggal Ika. Pelaksanaan gelar karya merupakan puncak dari kegiatan projek penguatan profil pelajar Pancasila. Gelar karya projek penguatan profil pelajar Pancasila dapat mengasah mentalitas peserta didik akan pentingnya memahami dan menghargai keanekaragaman budaya Nusantara.

Pelaksanaan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila P5 Bhineka Tunggal Ika di SMPIT Harapan Ummat Purbalingga  dilaksanakan di halaman SMPIT Harum. Pelaksanaan gelar karya ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 7 dan 8 SMPIT Harapan Ummat Purbalingga. Kegiataan gelar karya ini menampilkan kreasi siswa dengan tema Bhineka Tunggal Ika. Seluruh siswa kelas 7 dan 8 berperan aktif dalam kegiatan ini.

Pelaksanaan gelar karya ini di awali dengan sambutan panitia gelar karya oleh Ustadz Aris Indianto, S.Pd. Acara dilanjutkan dengan pembukaan gelar karya oleh Ustadzah Andika Purwaningrum, S.Pd selaku Waka Kurikulum SMPIT Harapan Ummat Purbalingga. Penampillan tim Hadroh SMPIT Harum juga ikut serta dalam memeriahkan acara.  Acara dilanjutkan dengan penampilan karya siswa yang telah terbagi menjadi 23 stand. Acara ini juga dimeriahkan kedatangan anak-anak SDIT Alam Harapan Ummat dan dewan Guru.

Dalam pelaksanaan P5 ini, untuk kelas 7 tiap kelas dibuat menjadi 4 kelompok. P5 kelas 7 menampilkan karya yang bermacam – macam diantaranya seperti replika rumah adat dari berbagai daerah, tari berbagai daerah, lagu-lagu daerah, dan berbagai macam lainnya. Sedangkan P5 kelas 8 melaksanakan festival dolanan nusantara dan berbagai makanan daerah di Indonesia. Mereka memperagakan dolanan yang ada di wilayah nusantara, seperti egrang, engklek, lomat tali, dam-daman, congklak dan lainnya. Masakan berbagai daerah di nusantara dan juga proses pembuatan produk ecoprint.

“Anak-anak sangat semangat dan Alhamdulillah acara bisa jadi semeriah ini. Semoga anak-anak semakin kreatif bukan hanya semangatnya saja namun bisa lebih menghargai gotong royongnya,” ungkap Ustadzah Dika.

Menurutnya, P5 merupakan bagian dari Kurikulum Merdeka, dimana dalam 1 tahun ada 3 tema, dan tema berikutnya akan dilaksanakan semester berikutnya. Tujuan dilaksanakan kegiatan dari P5 dengan kegiatan Festifal Budaya Nusantara ini agar para siswa mengenal kekayaan budaya yang ada di seluruh wilayah nusantara.

Salah satu guru SDIT Harum Ibu Tri Puji Rahayu S.Pd, ia tertarik untuk datang ke pameran P5 karena ingin melihat hasil karya dan produk dari siswa.

“Gelar Karya P5 ini sangat bermanfaat bagi anak-anak, diadakan acara seperti ini dapat menambah wawasan dan keterampilan. Perlu ditingkatkan lagi dan perlu ditambahkan lagi standnya agar semakin meriah.

Dengan diadakannya kegiataan gelar karya P5, Siswa diharapkan dapat memperkuat karakter dan menggembangkan kompetensinya serta menggembangkan ketrampilan, sikap, dan pengetahuan serta dapat membentuk siswa yang mandiri, kreatif, dan berjiwa gotong royong.

 

Gallery P5 Bhineka Tunggal Ika

Add a Comment

Your email address will not be published.