Perkuat Ukhuwah Islamiah Santri Harum Ikuti LDKS
LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Santri) adalah sebuah kegiatan yang diinisiasi oleh Yayasan Nurul Ihsan Jeruklegi Cilacap. Kegiatan LDKS ini dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 16 – 17 November 2021.
SMPIT Harapan Ummat Purbalingga, dengan slogannya sekolah para juara dan penghafal Al-Qur’an ikut mendelegasikan santrinya dalam kegiatan LDKS tersebut. Santri Harum yang mengikuti kegiatan tersebut sejumlah enam belas, dengan masing-masing delapan santri ikhwan dan akhwat. Selain santri, SMPIT Harum juga mendelegasikan tiga ustadznya untuk mendampingi para santri.
Alhamdulillah, puji syukur kita bisa berkontribusi dalam kegiatan LDKS. Tentunya ini bisa menjadi spirit baru bagi santri agar bisa belajar lebih dan menambah pengalaman. Karena pengalaman adalah guru yang paling berharga” ucap Ustadz Anta.
Selain SMPIT Harapan Ummat, sekolah lain yang diundang mengikuti kegiatan LDKS diantaranya SMPIT Buah Hati Cilacap, SMPIT Harapan Bunda Purwokerto, SMPIT Mutiara Hati Banjarnegara dan SMPIT Ar Risalah Kebumen. Tujuan dari kegiatan LDKS yaitu menguatkan ukhuwah islamiah serta membentuk pemimpin yang berjiwa Qur’ani dan berakhlak mulia sebagai generasi Robbani calon pemimpin negeri.
Belajar dan menambah pengalaman itu memang penting, tapi yang lebih penting dari itu adalah menjalin ukhuwah islmiah dan menjaga silaturahmi dengan saudara kita, sesama sekolah dalam naungan JSIT (Jaringan Sekolah Islam Terpadu) se-Barlingmascakeb. (san)