Upacara Bulanan SMP IT Harapan Ummat Purbalingga dan Pembagian Hadiah Siswa Berprestasi

Purbalingga – Senin, 10 Februari 2025.

SMP IT Harapan Ummat Purbalingga melaksanakan upacara bulanan yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada siswa-siswi berprestasi. Upacara ini dilaksanakan di halaman sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, dan guru. Ustadz Khoerul Abdi, S.Pd., selaku pembina upacara, menyampaikan amanat yang penuh motivasi. Beliau mengajak seluruh siswa untuk terus bersemangat dalam menuntut ilmu, menumbuhkan jiwa nasionalisme, dan mengenang jasa para pahlawan.

“Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus memiliki semangat yang tinggi dalam belajar dan meraih cita-cita. Jangan lupakan jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan Indonesia. Mari kita isi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat bagi bangsa,” ujar Ustadz Khoerul Abdi.

Setelah upacara selesai, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada siswa-siswi yang telah meraih juara dalam berbagai perlombaan. Adapun perlombaan yang dimaksud adalah kejuaraan Tapak Suci, Taekwondo, Bahasa Inggris dan Pra Popda.

Beberapa nama siswa yang memenangkan lomba dalam dua bulan terakhir adalah ;

Tapak Suci (Pencaksilat Piala Bupati Purbalingga 2025)

  • Medali Emas
  1. Fadhil Akrom Rosyid
  2. Kenzie Faiz Afandy
  3. Mahendra Yahya
  4. Muhammad Iqbal Bahtiar
  5. Zufar Hafiz Zaki
  6. Muhammad Afdzan Maulana
  7. Radela Axell Habibi
  • Medali Perak
  1. Atif Kholidi Musyaffa
  2. Nauval Ahmad Faiz
  3. Nahla Nafsih Hana Aulya
  • Medali Perunggu
  1. Afwan Mafaza
  2. Fadel Mirza Arfa Hanania
  3. Muhammad Farros Fawazy
  4. Muhammad Nafi Izzaz Maulana
  5. Muhammad Umar Alfaruq
  1. Rafa Dwi Kuncoro
  2. Ainayya Fathiyyaturahma
  3. Lu’lu Fi Ardhillah
  4. Mikhayla Zaida Prasanti
  5. Nisrina Marwa Hanna El K.
  6. Queenza Nur Mayta
  7. Hanin Yusrina F
  8. Nadia Aufa Gassania
  9. Arani Sajidah Shofwah
  10. Galuh Putri Wulandari

Taekwondo ( Garuda Cup Pekalongan 2025)

  • Medali Emas
  1. Rivanno Gian Urifan
  2. Fadhlan Fauzan Nafi
  3. Dzaikra Zaki Santosa
  4. Faishal Aminuddin
  • Medali Perak
  1. Hafizti Qurrotu Aini
  2. Muhammad Najich
  • Medali Perunggu
  1. Nesha Denaya Elfatin
  2. Khansa Assyifa Putri
  3. Syakira Nindya L.
  4. Balqis Raidah Kamila

Bahasa Inggris ( Garuda Sains Indonesia )

  1. Mahendra Yahya ( Juara 2 )

Pra Popda( Lompat Jangkit )

  1. Muhammad Mirza Galan Ramadhan ( Juara 3 )

Kepala Sekolah SMP IT Harapan Ummat Purbalingga, Misyono S.Pd M.Pd menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para siswa yang telah berprestasi.

“Beliau berharap, prestasi yang telah diraih dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus belajar dan mengembangkan diri”, tegasnya.

Acara ini berlangsung dengan lancar dan penuh semangat. Seluruh siswa dan guru merasa bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh siswa-siswi SMP IT Harapan Ummat Purbalingga. Semoga kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin yang terus dilaksanakan untuk memacu semangat belajar dan meraih prestasi bagi seluruh siswa.

Barakallahfikum..

 

Add a Comment

Your email address will not be published.